Nama : Nadyah Fakhriyah Izzah FS
Nim : 240907501005
Kelas : A
Nim : 240907501005
Kelas : A
Brainstorming, Sketsa, Poster UMKM (NaRelicious)
A. IDE UMKM (NaRelicious)
Es Kepal Milo adalah minuman segar berbentuk serutan es, kemudian disiram dengan cokelat milo dengan kental yang manis dan creamy. Es Kepal Milo biasanya diberi tambahan berbagai macam topping sesuai selera. Minuman ini pernah menjadi tren besar di Indonesia karena rasanya yang manis, creamy, dan menyegarkan. Perpaduan antara dinginnya es dengan cokelat milo yang pekat membuat Es Kepal Milo digemari oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Awal terbukanya usaha ini, karena pemilik NaRelicious teringat dengan jajanan viral beberapa tahun lalu yaitu Es Kepal Milo. Minuman ini dulu sangat digemari karena rasanya yang segar, manis, unik. Namun, saat ini di Kota Baubau sudah jarang bahkan hampir tidak ada lagi penjual Es Kepal Milo. Dari situlah muncul ide pemilik NaRelicious untuk membuka usaha Es Kepal Milo. Ia berpikir, jika hanya saya yang menjual, maka peluang usaha ini cukup besar karena tidak ada pesaing langsung. Hal inilah yang membuat pemilik NaRelicious yakin bahwa usaha Es Kepal Milo memiliki potensi untuk laku dan diminati oleh masyarakat di Kota Baubau.
NaRelicious tidak hanya menjadi sebuah brand, tetapi juga menjadi identitas usaha yang dibangun dengan penuh semangat. Melalui NaRelicious, pemilik berharap Es Kepal Milo dapat kembali dikenal dan digemari oleh masyarakat, khususnya di Kota Baubau. Dengan konsep sederhana namun menarik, rasa yang khas, serta variasi topping yang melimpah, pemilik NaRelicious optimis usaha ini mampu memberikan pengalaman berbeda bagi para pecinta jajanan segar dan manis.
B. AKAL UMKM (NaRelicious)
NaRelicious menghadirkan berbagai varian Es Kepal Milo yang nikmat dan menyegarkan seperti Es Kepal Original, Es Kepal Kacang, Es Kepal Keju, Es Kepal Oreo, dan Es Kepal Spesial yang menjadi varian paling lengkap karena memadukan semua topping, yaitu kacang, keju, oreo, meses, coco crunch, dan milo sehingga terasa lebih istimewa dan komplit dalam satu sajian.
Selain menyajikan berbagai variasi menu, NaRelicious menggunakan strategi usaha dengan menjaga kualitas bahan baku yang digunakan. NaRelicious juga, menetapkan harga yang terjangkau di kisaran Rp10.000-Rp13.000 per porsi. Dengan ini, pelanggan tidak hanya mendapatkan rasa yang enak, tetapi juga merasa puas dengan harga yang sepadan. Selain menjaga kualitas produk, NaRelicious juga menerapkan strategi promosi melalui media sosial seperti Instagram dan WhatsApp dengan rutin mengunggah foto dan video produk di media sosial dengan tampilan yang menarik serta menambahkan deskripsi singkat, dan juga mengunggah testimoni atau ulasan dari pelanggan untuk menarik perhatian calon pelanggan baru.
Dengan strategi menjaga kualitas produk, harga yang terjangkau, serta promosi yang aktif di media sosial. NaRelicious optimis dapat menarik lebih banyak pelanggan. Harapannya, Es Kepal Milo bisa kembali menjadi jajanan favorit masyarakat, khususnya di Kota Baubau, dan NaRelicious dapat terus berkembang menjadi usaha yang dipercaya dan diminati pelanggan.
C. TANGAN / 6 SKETSA POSTER UMKM (NaRelicious)
Sketsa 1
Sketsa pertama menampilkan rancangan poster promosi produk yang disusun dengan elemen-elemen utama secara rapi dan jelas. Pada bagian atas terdapat headline sebagai judul utama untuk menarik perhatian pembaca, disertai tagline di sisi kanan sebagai kalimat singkat yang mudah diingat untuk menegaskan keunggulan produk yang ditawarkan. Bagian tengah menjadi fokus utama dengan menampilkan gambar produk yaitu Es Kepal Milo yang berukuran besar dilengkapi nama produk di sampingnya agar mudah dikenali. Di sisi kiri terdapat highlight sebagai poin penting yang menonjolkan keunggulan produk, serta deskripsi produk yang menjelaskan detail secara singkat namun informatif. Pada bagian bawah gambar terdapat keterangan harga, lalu di bagian paling bawah terdapat brand dan alamat sebagai identitas usaha dan informasi lokasi penjual.
Sketsa 2
Sketsa kedua menampilkan rancangan poster promosi produk dengan susunan elemen-elemen yang terstruktur dan mudah dipahami. Bagian atas berisi headline sebagai judul utama untuk menarik perhatian, diikuti dengan tagline di sebelah kanan yang memberikan kesan singkat tentang keunggulan produk, serta brand di pojok kanan atas sebagai identitas usaha. Di bagian tengah kiri terdapat deskripsi produk yang menjelaskan secara ringkas tentang isi dan kualitas produk, dilengkapi dengan highlight untuk menonjolkan keunggulan produk. Bagian paling bawah kiri terdapat alamat sebagai informasi lokasi penjual, sedangkan pada bagian kanan bawah terdapat keterangan harga. Fokus utama poster ada pada bagian kanan dengan gambar produk yaitu Es Kepal Milo berukuran besar yang disertai nama produk di bagian atasnya agar mudah dikenali oleh pembaca.
Sketsa 3
Sketsa ketiga menampilkan rancangan poster promosi produk dengan penataan elemen yang seimbang dan mudah dipahami. Bagian atas sisi kiri terdapat brand sebagai identitas usaha, headline di sisi kanan sebagai judul utama untuk menarik perhatian, serta tagline di tengah untuk memperkuat pesan promosi. Bagian tengah difokuskan pada gambar produk yaitu Es Kepal Milo yang besar dan jelas, diletakkan di tengah agar menjadi pusat perhatian, dengan nama produk di samping kanan dan deskripsi produk di bawahnya untuk memberikan penjelasan singkat mengenai produk. Di sisi kiri terdapat highlight untuk menonjolkan keunggulan produk, serta keterangan harga yang ditampilkan agar konsumen mudah mengetahui biaya. Pada bagian bawah terdapat alamat sebagai informasi lokasi penjual.
Sketsa 4
Sketsa 4 menampilkan rancangan poster promosi produk dengan penempatan elemen yang tertata rapi dan jelas. Pada bagian atas terdapat headline sebagai judul utama untuk menarik perhatian konsumen, diikuti dengan brand di sisi kiri atas sebagai identitas usaha, serta highlight di sisi kanan atas untuk menonjolkan keunggulan produk. Tagline berada di sisi kiri tengah untuk memperkuat pesan promosi dengan kalimat singkat yang mudah di ingat, sehingga semakin menegaskan produk yang ditawarkan. Bagian tengah poster difokuskan pada gambar produk yaitu Es Kepal Milo berukuran besar yang diletakkan di tengah sebagai pusat perhatian, disertai nama produk di samping kanan agar mudah dikenali. Di bawah gambar terdapat harga di sisi kiri dan alamat di sisi kanan bawah untuk memberikan informasi lokasi penjual. Sementara itu, bagian bawah poster menampilkan deskripsi produk secara singkat namun informatif untuk menjelaskan isi dan kualitas produk.
Sketsa 5
Sketsa 5 menampikan rancangan poster promosi produk dengan susunan elemen yang rapi dan jelas. Pada bagian paling atas terdapat nama brand, diikuti oleh headline yang berfungsi menarik perhatian, serta tagline sebagai kalimat singkat yang mudah diingat untuk menegaskan keunggulan produk yang ditawarkan. Di sisi kiri terdapat nama produk yang dilengkapi dengan gambar produk yaitu Es Kepal Milo sebagai visual utama, sedangkan di sisi kanan terdapat highlight serta deskripsi produk yang menjelaskan keunggulan dan detail produk secara singkat. Di bawah gambar produk terdapat keterangan harga, yang memudahkan konsumen mengetahui biaya produk. Bagian paling bawah terdapat alamat, agar konsumen mengetahui informasi lokasi penjual.
Sketsa 6
Sketsa 6 menampilkan rancangan poster promosi produk dengan penataan yang jelas dan informatif. Pada bagian atas terdapat brand, headline, serta tagline yang berfungsi untuk memperkenalkan identitas dan menarik perhatian pembaca. Di sisi kiri, terdapat gambar produk yaitu Es Kepal Milo sebagai visual utama yang ditambahkan dengan nama produk agar mudah dikenali. Tepat di sampingnya terdapat highlight dan deskripsi produk untuk menjelaskan keunggulan serta detail produk secara singkat. Bagian bawah menampilkan harga yang membuat konsumen langsung mengetahui biaya produk, serta alamat sebagai informasi lokasi penjual.
D. ALAT GAMBAR
Dalam pembuatan poster UMKM NaRelicious, saya terlebih dahulu membuat sketsa kasar sebagai panduan awal agar lebih mudah menentukan konsep dan susunan poster yang akan dibuat. Setelah itu, saya menggunakan aplikasi Canva sebagai alat desain utama. Saya memilih aplikasi Canva, karena saya sudah mengunakannya beberapa kali untuk mendesain atau mengedit, sehingga saya sudah cukup terbiasa dengan fitur-fiturnya.
Ukuran poster yang saya gunakan adalah 42 x 59,4 cm atau setara dengan ukuran A2. Pemilihan ukuran ini bertujuan agar tulisan dan tampilan poster dapat terlihat jelas serta mudah dibaca oleh orang yang melihatnya. Dengan ukuran yang cukup besar, informasi pada poster dapat tersampaikan dengan baik tanpa terlihat padat atau berlebihan. Selain itu, ukuran A2 juga termasuk ukuran standar yang sering digunakan dalam media promosi, sehingga mudah dicetak dan dipasang di berbagai tempat strategis. Dengan begitu, pesan promosi poster UMKM NaRelicious bisa menjangkau lebih banyak orang secara maksimal.
Untuk warna, saya memilih kombinasi yang terinspirasi dari identitas brand NaRelicious. Warna-warna tersebut saya pilih karena sesuai dengan kesan yang ingin ditampilkan, yaitu cerah, menarik, dan mampu mencerminkan karakter usaha. Pemilihan warna yang tepat juga membuat poster terlihat harmonis dan lebih menonjol, sehingga pesan yang disampaikan bisa langsung menarik perhatian.
Secara khusus, saya menggunakan warna oranye, cokelat, maroon, dan krem. Warna oranye, karena memberi kesan ceria, energik, dan hangat, sehingga mampu menarik perhatian sejak pertama kali melihat poster NaRelicious. Warna cokelat, melambangkan rasa manis, lezat, dan identik dengan produk Es Kepal Milo. Warna maroon, memberikan nuansa elegan, berani, serta menambah kesan tegas pada desain. Dan warna krem, sebagai penyeimbang yang lembut, sehingga keseluruhan kombinasi warna terlihat serasi, nyaman di lihat, dan tetap mudah di baca. Perpaduan keempat warna ini mencerminkan semangat brand NaRelicious yang hangat, menarik, dan menggugah selera.
Saya memilih sketsa 5 untuk mendesain poster di aplikasi Canva, karena susunannya sederhana namun sangat jelas dan informatif. Setiap elemen penting seperti brand, headline, tagline, gambar produk, nama produk, highlight, deskripsi produk, harga, dan alamat sudah tertata dengan rapi sehingga mudah dipahami oleh pembaca. Sketsa ini juga memberikan ruang yang seimbang antara visual dan teks, sehingga gambar produk tetap menjadi fokus utama tetapi informasi pendukung tetap tersampaikan dengan baik. Dengan komposisi seperti ini, desain poster terlihat lebih profesional, menarik perhatian, dan efektif untuk media promosi.
E. KOMPUTER
Setelah menentukan ukuran kertas dan memilih kombinasi warna yang sesuai. Dalam pembuatan poster NaRelicious, saya juga memperhatikan pemilihan jenis font agar tampilan tulisan lebih rapi, mudah dibaca, dan selaras dengan konsep desain. Font yang saya gunakan adalah Inter, Open Sauce, dan Sloop Script Pro. Font Inter, karena bentuknya sederhana, tegas, dan sangat jelas terbaca. Font Open Sauce, saya gunakan karena tampilannya modern dan bersih, sehingga memberikan kesan profesional pada desain. Sementara itu, font Sloop Script Pro untuk menambahkan sentuhan artistik dan elegan, sehingga poster dapat terlihat lebih menarik dan tidak monoton. Perpaduan ketiga font ini membuat desain poster tetap komunikatif, harmonis, dan sesuai dengan identitas brand NaRelicious.
HASIL VISUAL POSTER UMKM (NaRelicious)
Inilah hasil visual poster yang saya buat di aplikasi Canva, yang menampilkan desain sederhana namun tetap menarik. Tampilan poster terlihat jelas karena pemilihan ukuran kertas A2 yang proporsional, penggunaan font yang rapi dan mudah dibaca, serta kombinasi warna oranye, cokelat, maroon, dan krem yang serasi. Semua elemen tersebut dipadukan dengan tata letak yang seimbang, sehingga informasi pada poster dapat tersampaikan secara efektif tanpa terlihat berlebihan. Secara keseluruhan, hasil akhir desain poster UMKM NaRelicious menampilkan tampilan yang sederhana namun tetap menarik. Desain tersebut mampu memperlihatkan kesan hangat dan menggugah selera, serta layak digunakan sebagai sarana promosi NaRelicious.

.png)
.png)
.png)
.png)


.jpg)



